fbpx
Gebyar Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia 2021

Table of Contents

Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia – Selasa, 17 Agustus 2021 Republik Indonesia telah genap berusia 76 tahun. Seluruh masyarakat bersuka cita menyambut dan merayakan peringatan hari kemerdekaan yang jatuh setiap tahun tepatnya pada tanggal 17 Agustus.

Peringatan hari kemerdekaan kali ini, seluruh masyarakat Indonesia dari berbagai elemen masih harus berjuang menghadapi pandemi Covid-19 yang belum juga usai. Sebagian ada yang memperingati hari kemerdekaan ini bersama keluarganya masing-masing, ada juga yang bersama tetangga satu lingkungan dan lain sebagainya. Tentunya semua itu dilakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat.

Peringatan HUT RI ke-76 tahun ini mengusung tema “Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh”. Sebuah motto yang kaya akan makna dam semangat ditengah kondisi perjuangan mengakhiri pandemi.

Ir. Soekarno pernah berkata “Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa-jasi para pahlawannya”.

Dengan semangat menghormati jasa-jasa para pahlawan, Yayasan Rahmatan Lil-Alamin Jakarta Timur mengadakan peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-76 secara sederhana di Aula Asrama Yatim Yayasan.

Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia | Yayasan Anak Yatim di Jakarta

Mengusung tema “Mewujudkan Manusia Cerdas Menuju Indonesia Tangguh dan Tumbuh”, peringatan HUT RI ke-76 ini berlangsung dengan meriah. Harapannya, melalui peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ini, anak-anak asrama dapat terus termotivasi untuk terus bersemangat dalam berkaya memberikan yang terbaik untuk bersama-sama memajukan bangsa.

Meskipun peringatan yang dilangsungkan ini cukup sederhana, keseruan nampak terlihat pada wajah anak-anak asrama yatim dalam mengikuti agenda ini.

Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia | Yayasan Anak Yatim di Jakarta

Acara ini diawali dengan opening ceremony dan kemudian mengikuti upacara peringatan detik-detik kemerdekaan melalui tayangan streaming youtube. Selain mengikuti upacara, panitia juga mengadakan lomba-lomba yang terdiri dari lomba cerdas cermat dan baca puisi serta mengadakan hiburan musik yang bertemakan kemerdekaan.

Baca Juga : Mensyukuri Kemerdekaan dengan Sepenuh Hati

Panitia penyelenggara berharap peringatan HUT RI ini dapat dijadikan sebagai momen untuk terus menumbuhkan semangat dalam mengukir prestasi dan perubahan dimasa yang akan datang. Selain itu, peringatan HUT RI ini juga harapannya dapat dijadikan sebagai momen untuk mengingat kembali jasa-jasa para pahlawan terdahulu yang berjuang hidup mati dalam menjemput kemerdekaan.

Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia | Yayasan Anak Yatim di Jakarta

Semoga peringatan hari kemerdekaan ini memberikan semangat untuk semuanya dalam mewujudkan Indonesia yang tangguh dan tumbuh.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *