fbpx

Table of Contents

Jangan Lupa Tunaikan Sedekah – Tanggal gajian merupakan momen yang paling ditunggu oleh setiap orang yang mendedikasikan dirinya untuk bekerja. Saat gajian tiba, setiap orang pasti memiliki prioritas tersendiri untuk menggunakan uang gajiannya. Bagi yang sudah memiliki anak istri, uang gajinya akan digunakan untuk menafkahi keduanya, dan juga bagi yang masih bersama orang tua, maka uang gajinya juga akan disisihkan untuk orang tuanya.

Saat gajian tiba, penting sekali bagi kita untuk membuat skala prioritas pengeluaran bulanan. Apakah itu untuk bayar cicilan, belanja kebutuhan, serta menabung atau investasi yang akan bermanfaat bagimu dimasa yang akan datang.

Jangan Lupa Tunaikan Sedekah | Tanggal Gajian Telah Tiba
Jadikan tanggal gajianmu sebagai ladang pahala dengan sedekah.

Pada dasarnya gaji yang kita terima merupakan hak atas kewajiban yang telah kita tunaikan. Akan tetapi, jangan sampai lupa bahwasannya ada hak orang lain diatas harta yang kita miliki. Tentunya hak tersebut wajib kita keluarkan agar dapat meraih keberkahan.

Disamping membeli keperluan-keperluan kita dan juga menabung, kita juga sebaiknya menyisihkan sebagian kecil dari pendapatan bulanan kita untuk diamalkan atau disedekahkan. Meskipun hanya sebagian kecil dari pendapatanmu, harta yang disedekahkan tersebut akan menjadikan hidupmu berkah.

Selain itu, menyisihkan sedikit pendapatan bulanan kita juga akan menjadi bentuk rasa syukur kitas kepada Allah atas nikmat yang telah diberikan oleh-Nya yakni berupa perolehan rezeki atau pendapatan bulanan kita. Adapun, salah balasan bagi orang yang senantiasa bersyukur atas segala nikmat-Nya ialah dilimpahkan baginya nikmat tersebut.

Sahabat, tanggal gajian merupakan waktu paling tepat untuk memberikan kebajikan cara beramal atau bersedekah. Dimana hal itu akan menjadi penyadar bagi bahwa hasil yang kita raih bukan hanya untuk dinikmati individu atau family saja, sebab diluar sana masih banyak orang yang membutuhkan atau perlu kita bantu dengan sedikit pendapatan kita.

Allah SWT Berfirman : “Berimanlah kamu kepada Allah dan Rasul-Nya dan nafkahkanlah sebagian dari hartamu yang Allah telah menjadikan kamu menguasainya. Maka orang-orang yang beriman di antara kamu dan menafkahkan (sebagian) dari hartanya memperoleh pahala yang besar.” (QS. Al-Hadid : 7)

Baca Juga : Sedekah Bisa Menolak Bala dan Bencana

Sahabat, yuk jadikan pendapatan bulananmu sebagai ladang pahala kebaikan dengan menyisihkan sebagian kecil darinya untuk bersedekah.

Saat tanggal gajian tiba, jangan lupa tunaikan sedekah! Yuk tunaikan segera sedekahmu dengan mengakses tautan di bawah ini.

http://indonesiaberbagi.id/donasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *