fbpx
7 Tips Atasi Kantuk Setelah Makan Sahur

Table of Contents

Rahmatanlilalamin.or.id – Makan sahur merupakan salah satu bagian dari rangkaian ibadah puasa yang harus dijalankan oleh orang yang hendak berpuasa. Namun demikian, terkadang sesuai sahur rasa kantuk tak dapat dihindari sehingga sebagian besar orang memilih tidur kembali.

Tidur setelah makan sahur bukanlah sebuah opsi yang baik untuk dipilih, pasalnya hal tersebut dapat berdampak buruk bagi kesehatan antara lain meningkatkan asam lambung, berat badan, serta melewatkan keberkahan dan rezeki yang datang di waktu pagi.

Tips Atasi Kantuk Setelah Makan Sahur

Tips Atasi Kantuk Setelah Makan Sahur

Rasa kantuk selepas makan sahur terkadang menjadi hal yang tak dapat dihindari. Namun, jika kita berusaha dan ada kemauan untuk menghindarinya akan selalu ada jalan yang dapat dipilih. Berikut adalah beberapa tips atasi kantuk setelah makan sahur agar tidak tidur kembali.

1. Mandi atau mengambil air wudhu

Saat rasa kantuk mulai datang setelah makan sahur, cara pertama yang dapat dilakukan untuk mengatasinya adalah mandi atau berwudhu.

Mandi di waktu subuh selain dapat menghindarkan rasa kantuk ternyata dapat juga membuat tubuh lebih segar dan membuat kulit lebih sehat dan kencang.

2. Melakukan olahraga ringan

Meski sering dihindari saat melakukan ibadah puasa, olahraga di waktu subuh tetap bisa dilakukan dengan tetap memperhatikan kesiapan dan kekuatan tubuh untuk berolahraga.

Namun demikian, berolahraga secara berlebihan di pagi hari perlu dihindari agar tidak menyebabkan aktivitas setelah olahraga menjadi tidak maksimal.

3. Hindari makan berlebihan saat sahur

Makan secara berlebihan saat makan sahur bukanlah hal yang baik dan tentunya perlu dihindari. Sebab, makan dalam porsi yang berlebihan dapat menyebabkan berbagai masalah antara lain menimbulkan rasa kantuk dan sakit perut.

Dengan demikian, perhatikan kebutuhan kalori tubuh agar kamu dapat mengonsumsi makanan yang tepat dan tentunya mencukupi kebutuhan nutrisi dalam tubuhmu.

4. Tetap nyalakan lampu

Bagi sahabat yang sering mengalami rasa kantuk setelah makan sahur usahakan agar lampu tetap nyala terang. Hindarilah ruangan yang memiliki pencahayaan yang redup. Sebab, dengan adanya cahaya yang terang, mata akan lebih mudah untuk terjaga dan terhindar dari rasa kantuk dan tidur setelah makan sahur.

5. Tidur lebih awal

Agar terhindar dari rasa kantuk setelah makan sahur, cobalah untuk mengatur jadwal tidur lebih awal. Artinya sahabat dapat mulai mempersiapkan diri untuk tidur lebih awal misalkan setelah shalat tarawih.

Tidur lebih awal menjadi salah satu cara ampuh untuk mengurangi rasa kantuk di saat subuh atau setelah makan sahur.

6. Bincang bersama keluarga

Cara selanjutnya untuk mengatasi rasa kantuk setelah makan sahur ialah berbincang bersama keluarga tercinta. Dalam hal ini, kamu dapat membuat obrolan yang menarik dan ramai bersama keluarga sehingga rasa kantuk bisa hilang.

Berbincang bersama keluarga di pagi hari setelah sahur dan shalat subuh, selain menghilangkan rasa kantuk juga dapat meningkatkan kedekatan bersama keluargamu.

7. Menghirup udara segar

Menghirup udara segar di waktu subuh menjadi salah satu cara yang bisa sahabat lakukan untuk menghindarkan diri dari rasa kantuk setelah makan sahur.

Tak jarang, ketika menghirup udara segar, maka tubuh kita pun akan turut segar sehingga pada akhirnya rasa kantuk menjadi hilang.

Demikianlah informasi mengenai tips atasi kantuk selepas makan sahur yang dapat kamu lakukan agar terhindar dari kebiasaan tidur setelah sahur. Dapatkan informasi lainnya mengenai tips sehat puasa di web rahmatanlilalamin.or.id.

Pada bulan yang penuh berkah ini, sahabat juga dapat berkontribusi dalam program berbagi makan sahur gratis untuk masyarakat pra sejahtera bersama Yayasan Rahmatan Lilalamin Jakarta Timur. Ayo berbagi untuk manfaat tanpa batas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *